The path of student to be internationally

0
1,256 views

Kegiatan apa yang sudah diikuti?

Banyak sekali kegiatan yang telah kami ikuti oleh diantaranya ada Vina Choeruna yang aktif mengikuti konferensi pemuda tingkat internasional. Vina Choeruna telah mengikuti 2 kali konferensi pemuda internasional diantaranya ASEAN Economic Community Global Forum yang diselenggarakan oleh Universitas Malaya, Malaysia dan pesertanya berasal dari 10 negara anggota ASEAN.
Konferensi tersebut membahas tentang kesiapan pemuda di negara-negara ASEAN dalam menghadapi AEC dan tantangan dunia lainnya di masa depan. Yang kedua adalah World Youth Alliance Asia Pasific Chapter, kegiatan konferensi ini diselenggarakan di Manila, Filipina oleh WYA Asia Pasific Chapter. WYA merupakan salah satu youth platform yang besar di dunia yang tersebar 5 benua di dunia, tema yang dibahas pada saat itu mengenai bagaimana keluarga membentuk karakter seorang pemuda.
Kegiatan lainnya diikuti oleh saya sendiri yaitu Ihya Ulumuddin SY yang pada bulan Maret lalu mengikuti kegiatan Indonesia Malaysia Youth Forum yang diinisiasi oleh ASEAN Youth Initiative Club (AYIC) acara tersebut mengumpulkan 100 orang pemuda asal Indonesia dan Malaysia. Hampir semua mahasiswa Indonesia hadir dalam acara tersebut tidak terkecuali mahasiswa yang berasal dari Aceh, Pulau Rote, dan Makasar. Kita hadir disana untuk berdiskusi bagaimana memberdayakan pemudapemuda di ASEAN dalam menyongsong ASEAN baru yaitu AEC.
Saya pernah menjadi salah satu mahasiswa yang beruntung untuk menghadiri International Youth Leadership Conference 27th di kota Praha, Republik Ceko. Pada saat itu saya telah mengajukan keringanan melalui beberapa proses namun waktu belum mengizinkan saya untuk menghadiri acara tersebut.
Lalu ada Muhammad Irza Dwinugraha, selain menjabat sebagai President sub unit Pojok Bursa yaitu Indonesia Marketing Association Student Chapter Universitas Widyatama (IMA Sc UTama) Irza telah mengikuti perlombaan debat tingkat nasional dan Model United Nations. Dari perlombaan debat yang telah diikuti Irza, Irza berhasil mendapatkan posisi pertama untuk 2 pertandingan debat tingkat nasional serta 2 kali perolehan peringkat 10 besar di ajang tingkat nasional.
Di ajang internasional Irza telah mengikuti serta menjadi Delegasi di acara Nanyang Technlogical University Model United Nations Singapore 2014 di bidang United Nations Human Right Council dan menjadi delegasi negara Ecuador. Dan pada bulan Desember 2014 Irza serta delegasi lainnya dari Widyatama akan mengikuti ajang internasional yang diadakan di Yogyakarta yakni JOINMUN (Jogjakarta International Model United Nations) 2014 di bidang United Nations Disarmament Council dan menjadi delegasi negara Ukraina. Irza yang sudah mengikuti kompetisi nasional dan internasional sejak awal masuk Widyatama telah merasakan banyak manfaat dari WIRED.
Yang terakhir ada Galih Wahyu Jananuraga, Ia merupakan deputy of Program and MUN of WIRED, Galih telah mengikuti banyak sekali acara MUN diantaranya Nanyang Technological University MUN, Padjadjaran MUN, Jakarta MUN, Diplomacy Royale, President University MUN, dan Grand General Assembly Universitas Indonesia. Galih juga mendapatkan award sebagai Honourable Mention pada Padjadjaran MUN dan Most Outstanding Delegate pada President University MUN, seluruh award tersebut berskala internasional, Galih juga menjadi ketua delegasi UTama untuk Grand General Assembly.