Pelatihan Calon Asesor LSP-BNSP, Tingkatkan Kualitas Lulusan

0
538 views

Pelatihan Calon Asesor LSP-BNSP, Tingkatkan Kualitas Lulusan

Universitas Widyatama (UTama) terus berupaya meningkatkan kualitas layanan pendidikan, salah satu unsur penting adalah memiliki sumber daya manusia (SDM) yang handal dan kompeten. Komitmen tersebut diwujudkan UTama dengan menggelar pelatihan calon asesor Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) UTama ke-1.

Pelatihan diikuti 48 orang calon asesor UTama, dan dilaksanakan di kampus UTama selama lima hari, dari tanggal 3-7 Agustus 2020 lalu.

Pelatihan calon Asesor LSP-BNSP ini meliputi 18 skema kompetensi, yang terdiri dari bidang ekonomi manajemen, akuntansi, teknik, desain komunikasi visual dan Bahasa Inggris. Sedangkan pemateri disampaikan langsung oleh master asesor termasuk tim pengujinya.

Hadir pada kesempatan itu Wakil Ketua Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), Miftakul Azis. Dalam pembukaan kegiatan pelatihan tersebut beliau menjelaskan, bahwa asesor kompetensi adalah personil yang nantinya melakukan asesmen kompetensi atau uji kompetensi pada saat LSP di Universitas Widyatama sudah beroperasi. Asesor merupakan personil yang sangat penting, sumber dasar sertifikasi yang harus dimiliki setiap LSP pada saat memproses izin lisensi ke BNSP. Karena asesor kompetensi adalah salah satu sumber daya utama, untuk bisa melakukan sertifikasi kompetensi. ?Untuk kitu, saya sangat berharap peserta dapat mengikuti dengan baik dalam waktu yang relatif singkat, sehingga pada akhir para peserta pelatihan sudah dinyatakan kompeten terhadap kompetensi asesor, jelas Mifkatul Aziz, Senin, 3 Agustus 2020 lalu.

Lebih lanjut Mifkatul mengatakan kompetensi yang harus dimiliki dan dikuasai oleh asesor kompetensi ada tiga, yaitu kompetensi merencanakan asesmen, melaksanakan asesmen dan memberikan kontribusi dalam validasi asesmen. Hal itu yang dilatihkan selama empat hari ini.

Atas apa yang dilakukan oleh UTama melaksanakan kegiatan pelatihan calon asesor LSP, Mifkatul sangat mengapresiasi. Tentu ini adalah bagian penting, bahwa ke depan Universitas Widyatama mempunyai kontribusi yang positif. Kontribusi yang besar terhadap pembangunan SDM yang kompeten. Termasuk SDM yang berkualitas, SDM unggul yang diakui kompetensinya oleh industri. Dalam kontek ini, profesi-profesi lulusan Universitas Widyatama akan semakin cepat membangun ekosistem SDM kompeten dan unggul di Indonesia, pungkasnya.

Sementara itu, Rektor UTama – Prof. Dr. H. Obsatar Sinaga, M. Si. mengatakan rasa bangga atas dukungan BNSP dan hadirnya para master asesor handal, sehingga bisa meningkatkan mutu proses pelayanan pendidikan di UTama agar semakin meningkat.

Ia menambahkan bahwa LSP Universitas Widyatama baru dirintis pada November tahun 2019. Bertujuan untuk memperkuat tingkat kompetensi mahasiswa di semua fakultas di lingkungan UTama. Semua lulusan Universitas Widyatama wajib memiliki sertifikasi pada saat mereka lulus atau keluar menjadi alumni sehingga dapat berdaya saing tinggi, pungkas Rektor UTama. (HmsUTama ? 08Ags2020)